Temanggung, TABAYUNA.com - Ketua STAINU Temanggung Sumarjoko, ditemani Ketua Senat Dr. H. Muh Baehaqi dan Ketua YAPTINU H. Nur Makhsun, serta Ketua KBIHU Babussalam H. Rochmadi berkunjung di kantor Bupati Temanggung pada Selasa (16/2/2021). Bupati Temanggung H. Muhammad Al Khadziq menyambut baik kedatangan mereka. 


Dalam kempatan itu, Ketua STAINU periode 2016-2020 Dr. H. Muh Baehaqi menyampaikan ucapan terima kasih atas kerjasamanya antara Pemkab dan STAINU. "Harapan saya kerjasama ini untuk tetap diteruskan Ketua baru," katanya.


Ketua YAPTINU H. Nur Makhsun dalam kesempatan itu menyampaikan rencana kerjasama kuliah bagi pegawai Pemkab baik S1 atau S2 di STAINU Temanggung.


Ketua STAINU Temanggung Sumarjoko juga memperkenalkan diri sembari berharap ada sinergitas dalam kegiatan Tridharma Perguruan Tinggi. Ia berharap ke depan jalinan kemitraan antara STAINU dan Pemkab tetap berjalan.


Sementara itu, Bupati Temanggung berharap STAINU di bawah kepemimpinan yang baru semakin baik dan bisa sinergi dengan program Pemkab Temanggung dalam percepatan pemuilihan kondisi sosial ekonomi dampak pandemi covid-19.


Dalam kesempatan tersebut ketua KBIHU Babussalam NU juga meminta kesediaan bupati untuk meletakkan batu pertama pembangunan gedung serbaguna KBIHU Babussalam yang dananya juga bersumber dari bantuan Pemkab dan partisipasi jemaah haji alumni KBIHU Babussalam. Rencana kegiatan peletakan batu pertama tanggal 28 Februari 2021. (Tb99/Ibda).

Bagikan :

Tambahkan Komentar